Ini Pesan Ketum DPP PAN Zulkifli Hasan Untuk Kadernya

Ketua umum DPP PAN Zulkifli Hasan bersama Ketua Fraksi PAN DPRD Lampung Agus Bhakti Nugroho saat menyapa kader PAN di Tulang Bawang-Lampung beberapa waktu lalu.

Taktik Lampung -
Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat Partai Amanat Nasional (DPP PAN) Zulkifli Hasan memberikan pesan kepada seluruh kadernya di seluruh Indonesia.

Zulkifli yang merupakan Putra Terbaik Provinsi Lampung ini menyampaikan beberapa pesan dalam menghadapi dinamika dan perkembangan politik di tanah air.

Menurutnya, PAN mempunyai tugas mewujudkan cita-cita Reformasi. Sebagai sebuah partai politik, PAN merupakan sebuah platform untuk mengawal nilai ketuhanan, persatuan, persamaan, keadilan sosial, demokrasi, dan kebangsaan dalam politik Indonesia yang terus bertumbuh.

Sebagai Kader PAN, semua berkomitmen penuh untuk mewujudkan cita-cita reformasi. Kebebasan berpikir dan berpendapat merupakan sikap politik yang sudah sama-sama Bangsa ini sepakati setelah melalui berbagai ujian politik. 

" Pak Amien Rais adalah tokoh & simbol reformasi. Kita semua wajib meneruskan yang diperjuangkan Pak Amien" Tegas Zulkifli, Sesuai rilis yang disampaikan Ketua BPOK DPW PAN Provinsi Lampung Agus Bhakti Nugroho yang juga Ketua Fraksi PAN DPRD Provinsi Lampung kepada media, Sabtu (28/4/2018).

Ketua MPR RI ini menekankan Sikapnya dan Amien Rais itu sama, namun punya cara berbeda untuk mewujudkan cita-cita reformasi. 

" Saya sebagai Ketua MPR sekaligus Ketua Umum DPP PAN mempunyai tugas mengayomi seluruh anak bangsa untuk menjaga persatuan dan kesatuan. Perpecahan sesama anak bangsa bisa terjadi jika sebagian elite terus menebar kebencian." imbuhnya.

Menghadapi Pilpres 2019 jangan sampai bangsa ini terpecah belah. Tugas kader PAN adalah merajut persatuan, menyatukan perbedaan diantara kita semua.

Pilpres adalah momentum 5 tahunan ajang kegembiraan berdemokrasi. PAN sebagai partai yang demokratis menjadi hal yang biasa jika ada perbedaan pendapat terkait Pilpres 2019 diantara sesama kader PAN.

" Rakernas PAN di Bandung sudah memutuskan Calon Presiden dari PAN adalah Zulkifli Hasan. Untuk dapat mengusung Capres/Cawapres tentu PAN harus berkoalisi dengan Parpol lainnya" katanya.

Dinamika politik menjelang 2019 sangat dinamis, komunikasi dengan lintas parpol masih terus berjalan. PAN akan memutuskan pilihan yang tepat untuk Pilpres 2019 melalui mekanisme organisasi yakni Rakernas 2018.

" Bila forum Rakernas 2018 sudah memutuskan pilihan PAN untuk Pilpres 2019, maka wajib hukumnya seluruh kader PAN mematuhi & menjalankan keputusan tersebut" Pungkasnya. (TL/*)

Post a Comment

0 Comments