Senang Berorganisasi dan Melayani, Dani Mulyawati Siap Perjuangkan Program Pemerintah Pro Masyarakat

Caleg Partai Golkar Dapil II Provinsi Lampung, Hj. Danny Mulyawati

Taktik Lampung - Pemilihan umum legilslatif yang telah dimulai tahapannya membuat calon anggota legislatif berlomba menyampaikan programnya.

Hal ini juga dilakukan oleh Dani Mulyawati yang ingin mengabdikan diri untuk memperjuangkan program pro masyarakat di parlemen. Perempuan kelahiran Bandung, 28 Juli 1957 ini akan bertarung dalam daerah pemilihan II Lampung yakni Kabupaten Lampung Selatan.

Pensiun dari aparatur sipil negara, tak membuat Dani kerap ia disapa mengakhiri jiwa pelayannya kepada masyarakat. "Saya sudah pensiun dari lima tahun yang lalu di Dinas Pemukiman dan Pengairan Provinsi Lampung," ucap dia Selasa, 21 Agustus 2018.

Tak berhenti disitu, Dani pun mencari kesibukan dengan bergabung dalam berbagai organisasi seperti PD VIII FKPPI Lampung, Himpunan Wanita Karya hingga masuk menjadi kader Golkar. "Untuk mencari kesibukan dalam berorganisasi dan menambah wawasan pengetahuan dalam berorganisasi," ungkap Dani menceritakan alasannya bergabung dalam organisasi.

Wakil Bendahara FKPPI PD VIII Lampung ini mengaku didukung oleh sang suami Ir Bambang Priyatmoko MT untuk ikut bertarung dalam Pileg 2019. "Suami mendukung saya. Tetap mendukung tapi jangan melupakan tugas sebagai ibu rumah tangga," ujarnya.

Wakil Bendahara DPD I Golkar Provinsi Lampung ini akan melaksanakan program pemerintah terutama yang pro terhadap masyarakat. "Memajukan tentang perempuan, kesehatan, ibu dan anak," tuturnya.

Menurutnya, program pemerintah cepat terealisasi dengan dirinya di parlemen karena Gubernur Lampung terpilih Arinal Djunaidi dari Partai Golkar. "Jadi program pemerintah kan untuk merealisasikannya akan lebih cepat dan segera terealisasi karena Gubernurnya dari partai  Golkar Pak Arinal Djunaidi," imbuhnya.

Selain memenuhi kuota 30 persen yang diamanahkan undang-undang kepada partai, lanjut dia, agar segala program tentang perempuan bisa terealisasi karena terdapat wakil perempuan. "Sesuai dengan program-program yang dimiliki oleh pemerintah, kita akan menjalankan program tersebut terutama untuk kesejahteraan masyarakat," tandasnya.(TL/*)

Post a Comment

0 Comments